Pages

Subscribe:

Selasa, 28 Februari 2012

Virus Mononucleosis Disebabkan Melalui Air Liur



Infeksius mononucleosis sering disebut kissing disease. Virus yang menyebabkan mononucleosis ditularkan melalui air liur, sehingga bisa mendapatkannya melalui ciuman. Tetapi juga dapat terpapar melalui batuk atau bersin, atau dengan berbagi gelas atau alat makan dengan seseorang yang memiliki virus tersebut. Namun, mononucleosis tidak menular seperti beberapa infeksi, misalnya flu. Kemungkinan besar mendapatkan mononucleosis dengan semua tanda dan gejala jika seorang remaja atau dewasa muda. Anak-anak kecil biasanya memiliki sedikit gejala, dan infeksi sembuh dengan sendirinya. Jika memiliki mononucleosis, penting untuk berhati-hati dari komplikasi tertentu seperti pembesaran limpa. Istirahat dan cukup cairan merupakan kunci untuk pemulihan.
Tanda dan gejala mononukleosis dapat mencakup: 1. Kelelahan 2. Kelemahan 3. Sakit tenggorokan, mungkin radang tenggorokan yang tidak sembuh dengan antibiotik 4. Demam 5. Pembengkakan kelenjar getah bening di leher dan ketiak 6. Amandel bengkak 7. Sakit kepala 8. Ruam kulit 9. Kehilangan nafsu makan 10. Limpa bengkak 11. Keringat malam Virus ini biasanya memiliki masa inkubasi 4-8 minggu, meskipun pada anak kecil periode ini mungkin lebih pendek. Tanda dan gejala seperti demam dan sakit tenggorokan biasanya berkurang dalam beberapa minggu, meskipun kelelahan, pembesaran kelenjar getah bening dan limpa bengkak dapat berlangsung selama beberapa minggu lagi.

Bagian Tubuh yang Menunjukan Adanya Kanker Pada Anak



Pada anak, adanya kanker khususnya yang menyerang jaringan padat biasanya ditandai dengan benjolan. Benjolan tersebut bisa diraba di bagian tubuh tertentu dan sangat berguna sebagai deteksi dini agar sel kanker lebih mudah diobati. Hingga saat ini masih sulit melakukan deteksi dini kanker pada anak. Kebanyakan baru bisa dideteksi setelah terjadi benjolan. Khusus untuk jenis kanker yang sifatnya cair seperti leukemia, deteksinya relatif lebih sulit karena tidak memicu benjolan. Tanda awal leukemia biasanya dikenali dari gejala muka pucat dan lemas, lebam dan bercak kemerahan di permukaan kulit dan disertai demam.

Efek obat terhadap batuk

Aktivitas atau obat-obat tertentu sering kali dapat memicu batuk pada pasien-pasien tertentu. Udara dingin, latihan, dan ISPA dapat memicu batuk pada anak yang menderita asma. Posisi telentang dapat menginduksi battik pada pasien yang mengalami postnasal drip atau refluks gastroesofagus (GER), seperti halnya juga makan pada pasien GER atau fistula trakeoesofagus (TEF).



EFEK OBAT-OBATAN TERHADAP BATUK
Beberapa obat terbaru dapat mempengaruhi batuk.
Angiotensin converting enzyme (ACE) inhibitors untuk hipertensi, memiliki efek camping batuk kronis. Beta 2 antagonis—dapat mencetuskan bronkospasme pada pasien asma. Obat-obat asma-kegagalan percobaan pengobatan asma tidak berarti menyingkirkan etiologi asmatik. Banyak anak yang tidak berespons terhadap percobaan dengan bronkodilator oral. Sebelum menyingkirkan asma dari diagnosis banding berdasarkan kegagalan pengobatan, dokter anak sebaiknya memastikan bahwa anak telah menjalani percobaan penggunaan bronkodilator inhalasi yang adekuat, jika memungkinkan dengan obat anti-inflamasi, seperti natrium kromolin atau steroid oral. Obat-obat batuk yang dijual bebas: Obat-obat ini memiliki efek yang kurang dari yang diinginkan untuk pengobatan batuk persisten.

Sakit pinggang yang perlu diwaspadai

Kebanyakan sakit pinggang karena gangguan tulang belakang, otot tidak membahayakan, sekitar 80-90% akan membaik, bisa sampai kurang lebih 6 minggu. Kalau strain otot atau ligamen agak hebat, dapat memakan waktu sampai 12 minggu.



Namun, sakit pinggang yang timbul karena trauma/benturan di pinggang harus diperiksa lebih intensif, Sakit pinggang yang serius perlu diperiksa lebih dalam antara lain pada kondisi-kondisi:
*) Gangguan kontrol kandung kencing atau usus besar,
*) Rasa baal di selakangkangan atau sekitar anus,
*) Rasa lemah atau Baal di tungkai,
*) Sakit pinggang yang mengganggu saat sedang tidur,
*) Demam,
*) Berat badan cepat turun,
*) Sakit pinggang mendadak tetapi tidak ada perbaikan dalam 1-2 minggu
*) Riwayat penyakit kanker, dan
*) Sakit pinggang yang tidak mereda.

Pustaka
Manajemen Hidup Sehat Oleh Dr. NICO A. LUMENTA

Penyakit paru-paru pada kehamilan

Umumnya, Penyakit paru-paru tidak mempengaruhi kehamilan, persalinan, dan setelah persalinan, kecuali jika penyakit yang diderita tidak terkontrol, tambah berat, disertai dengan sesak napas. Selama kehamilan fungsi paru-paru sangat panting untuk pertumbuhan dan perkembangan janin. Dalam hal ini akan terjadi proses penukaran CO, dan O2 antara ibu dan janinnya. Gangguan fungsi paru-paru yang cukup berat akan mengakibatkan gangguan pada pertumbuhan janin.

artikel ilmu kesehatan masyarakat

Winslow (1920) mendefisikan Kesesahan Masyarakat (Public Health) sebagai suatu Ilmu dan seni: mencegah penyakit, memperpanjang hidup, dan meningkatkan kesehatan, melalui “usaha-usaha pengorganisasian masyarakat” untuk:
Perbaikan sanitasi lingkungan
Pemberantasan penyakit menular
Pendidikan untuk kebersihan perorangan
Pengorganisasian pelayanan medis dan perawatan untuk diagnosis dini dan pengobatan
Pengembanagan rekayasa sosial untuk menjamin setiap orang terpenuhi kebutuhan hidup yang layak dalam memelihara kesehatan.

Ikatan Dokter Amerika (1948) mendefinisikan Kesehatan Masyarakat adalah ilmu dan seni memelihara, melindungi dan meningkatkan kesehatan masyarakat melalui usaha-usaha pengorganisasian masyarakat.

Standar Praktek Keperawatan Komunitas

Standar Praktek Keperawatan Komunitas
A. Definisi Standar Praktik Keperawatan
Adalah norma atau penegasan tentang mutu pekerjaan seseorang perawat yang dianggap baik, tepat dan benar yang dirumuskan dan digunakan sebagai pedoman pemberian yang keperawatan serta merupakan tolak ukur penilaian penampilan kerja perawat.
Menurut Ana (1974) Standar Praktek Keperawatan Komunitas sebagai berikut :
- Pengumpulan data status kesehatan klien sistemik dan terus menerus.
- Menegakkan diagnosa dari data.
- Perencanaan, menentukan tujuan.
- Perencanaan di prioritaskan pemberian keperawatan.
- Pemberian tindakan keperawatan (promosi, menjaga dan perbaikan).
- Tindakan keperawatan dalam membantu klien meningkatkan kesehatan.
- Kemajuan klien terhadap pencapaian tujuan.
- Tindakan keperawatan pengkajian secara kontinue.

Konsep Dasar Komunitas Dengan Anak Usia Sekolah

Konsep Dasar Komunitas Dengan Anak Usia Sekolah
Definisi
Komunitas dengan anak sekolah dimulai sejak keluarga tersebut memiliki anak pertama berusia 6 tahun dan mulai masuk SD dan berakhir pada usia 13 tahun awal masa remaja.
Tugas Perkembangan
1. Menyediakan aktifitas untuk anak
Untuk membantu kreativitas :
a. Menyediakan perlengkapan sekolah.
b. Mengikutsertakan anak pada ekstrakulikuler, les, kursus, dengan pengarahan/bimbingan orang tua.
c. Memberikan sarana bermain yang sesuai usia.
d. Memberikan bimbingan rohani baik didalam maupun diluar rumah.

Dasar-Dasar Imunisasi

Pengertian Imunisasi
Imunisasi merupakan usaha memberikan kekebalan pada bayi dan anak dengan memasukkan vaksin ke dalam tubuh agar tubuh membuat zat anti untuk mencegah terhadap penyakit tertentu. Sedangkan yang dimaksud dengan vaksin adalah bahan yang dipakai untuk merangsang pembentukan zat anti yang dimasukkan ke dalam tubuh melalui suntikan (misalnya vaksin BCG, DPT, dan campak) dan melalui mulut (misalnya vaksin polio).

Tujuan imunisasi
Tujuan pemberian imunisasi adalah diharapkan anak menjadi kebal terhadap penyakit sehingga dapat menurunkan angka morbiditas dan mortalitas serta dapat mengurangi kecacatan akibat penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi.

Jenis-Jenis Reaksi Negatif oleh Kosmetik


kosmetikAda berbagai reaksi negatif yang disebabkan oleh kosmetik yang tidak aman, baik pada kulit maupun pada sistem tuhuh, antara lain:
1. Iritasi: reaksi langsung timbul pada pemakaian pertama kosmetik karena salah satu atau lehih bahan yang dikandungnya bersifat iritan. Sejumlah deodoran, kosmetik pemutih kulit (misalnya kosmetik impor Pearl Cream yang mengandung merkuri) dapat langsung menimbulkan reaksi iritasi.
2. Alergi: reaksi negatif pada kulit muncul setelah kosmetik dipakai heberapa kali, kadang-kadang setelah hertahun-tahun, karena kosmetik itu mengandung bahan yang bersifat alergenik hagi seseorang meskipun mungkin tidak hagi yang lain. Cat rambut, lipstick, parfum, dan lain-lain dapat menimbulkan reaksi alergi pada orang-orang tertentu.
3. Fotosensitisasi: reaksi negatif muncul setelah kulit yang ditempeli kosmetik terkena sinar matahari karena salah satu atau lebih dari bahan, zat pewama atau zat pewangi yang dikandung oleh kosmetik itu bersifat photosensitizer. Sejumlah zat pei,varna dan zat pewangi di dalam kosmetik riasan (makeup), parfum, dan tabir surya yang mengandung PABA (Para Amino Benzoic Acid) dapat menimbulkan terjadinya reaksi fotosensitisasi pada kulit.
 
Free Monkey ani Cursors at www.totallyfreecursors.com